PESSEL-Dalam rangka memperingati Hari Guru Nasional 2022 dan HUT PGRI ke 77, Sekolah Dasar (SD) 09 Koto Pulai, Kecamatan Koto XI Tarusan, Kabupaten Pesisir Selaran, menggelar kreasi dan bakat bagi peserta didik di sekolah tersebut, Sabtu (26/11/2022).
Dalam kegiatan HUT PGRI ke 77 Tahun itu, dihadiri Koordinator UPTD Kecamatan Koto XI Tarusan, Pengawas Gugus 5 SD Koto XI Tarusan, Kepala SD gugus 5, Walinagari Barung-Barung Balantai Selatan Tomi Rama Putra, Ketua Komite SD 09 Koto Pulai Maulana Makmun, dan Orang Tua Wali Murid.
Kepala Sekolah Dasar 09 Koto Pulai Kecamatan Koto XI Tarusan, Lismawati, S.Pd, SD dalam sambutannya mengucapkan terima kasih buat semua yang telah berpartisipasi dengan terselenggaranya acara hari Guru ke 77 Tahun ini.
Dengan diadakan lomba kreasi dan bakat siswa ini bisa mengasah mental dan bakat sekali gus melihat potensi bagi anak-anak tersebut.
"Kami mengucapkan terima kasih buat semua yang telah berpartisipasi dengan terselenggaranya acara hari Guru ke 77 tahun ini, semoga ini bisa diadakan setiap tahunnya, " kata dia.
"Dan untuk acara ini murni pemikiran guru-guru dari SD 09 dan sumbangan dari orang tua wali murid dan juga pihak donatur, " bebernya.
Sementara itu, Koordinator Wilayah Pendidikan Kecamatan Kec Koto XI Tarusan Asnimar, S.Pd mengatakan bahwa ini merupakan suatu terobosan baru bagi Kepala Sekolah untuk mencari bakat dan potensi anak-anak, belajar ektrakurikuler dalam menggali bakatnya.
"ini satu-satunya SD yang ada di Kecamatan Koto XI Tarusan melaksanakan kreasi seni dan bakat anak-anak di acara hari Guru ke 77. Semoga nanti ada sekolah-sekolah lainnya mengikuti kegiatan ini, ” ungkapnya.
Adapun kegiatan atau perlombaan yang dilaksanakan di Sekolah Dasar 09 Koto Pulai Kecamatan Koto XI Tarusan seperti , Puisi, lomba nyayi lagu wajib dan daerah dan lain sebagainya. (***)